Bagi seorang pebisnis, social media dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan potensi keuntungan hasil penjualan dan juga potensi untuk mengenalkan produk secara luas ke masyarakat.
Maka dari itu, munculah istilah social media marketing yang menjadi istilah untuk menyebutkan jenis pemasaran digital yang menggunakan sarana media sosial.
Nah, untuk anda yang ingin mengetahui lebih jauh tentang social media marketing dan juga social media management. Berikut ini adalah ulasannya:
Apa Itu Social Media Marketing?
Secara sederhana, social media marketing didefinisikan sebagai suatu usaha pemasaran produk atau jasa dengan menggunakan berbagai jenis media sosial, seperti diantaranya adalah facebook, instagram atau ig, twitter dan juga situs jejaring video youtube.
Adapun, ilmu social media marketing adalah bagian dari ilmu digital marketing, selain juga SEO, digital advertiser dan juga lain sebagainya.
Untuk menjadi seorang ahli dalam social media marketing, setidaknya anda harus bisa melakukan analisis kompetisi, membuat konten yang menarik dan juga melakukan optimasi-optimasi tertentu di social media.
Pada tingkatan yang lebih expert, anda juga harus menguasai teknik teknik periklanan di media sosial untuk meningkatkan penjualan, seperti misalnya fb ads, ig ads ataupun misalnya youtube ads.
Apa Itu Social Media Management?
Istilah social media management didefinisikan sebagai langkah-langkah atau usaha untuk melakukan manajemen media sosial. Seperti misalnya merawat akun, membuat konten yang terjadwal dan juga melakukan analisa dan evaluasi tertentu terhadap kinerja sebuah konten yang diupload.
Kedua istilah ini, yakni social media marketing dan social media management mempunyai makna yang hampir serupa tapi berbeda. Namun, apapun itu, yang jelas tujuan dari keduanya adalah untuk memaksimalkan pemasaran melalui media sosial.
Manfaat Social Media Marketing
Bagi dunia bisnis, banyak sekali manfaat yang bisa dirasakan ketika menjalankan social media marketing atau pemasaran melalui media sosial. Diantaranya adalah:
1. Meningkatkan Kesadaran Merk
Bagaimanapun merk adalah sesuatu identitas dalam bisnis yang harus dikenalkan secara luas ke masyarakat. Semakin dikenal sebuah merk, maka potensi untuk menaikan penjualan pun semakin mudah dilakukan.
Social media marketing salah satunya berfungsi untuk meningkatkan kesadaran merk atau brand awareness dari seseorang.
Dengan cara cara tertentu, seperti misalnya pembuatan konten gambar atau video yang menarik. Orang-orang diharapkan akan lebih mengenal merk atau brand yang anda pasarkan, baik secara online ataupun dipasarkan secara offline.
2. Penjualan Langsung
Selain digunakan untuk meningkatkan citra brand. Social media marketing juga bermanfaat untuk menaikan penjualan melalui media sosial. Sekarang ini, selain dari marketplace, orang juga sudah mulai banyak berbelanja melalui media sosial.
Anda bisa memanfaatkan ini untuk melakukan scale up bisnis secara cepat. Namun, untuk melakukan itu tentu saja dibutuhkan keahlian tertentu, utamanya dalam hal periklanan, copy writing ataupun pembuatan konten yang menarik.
3. Sarana Konsultasi Pelanggan
Sekarang ini banyak sekali pebisnis yang memanfaatkan media sosial seperti misalnya facebook dan instagram untuk sekedar berinteraksi dengan para pelanggannya.
Hal ini memang harus dilakukan karena bagaimanapun social media adalah tempat orang-orang jaman milenial berkumpul dan menghabiskan waktu.
Dengan aktif di media sosial, nantinya pelanggan-pelanggan produk anda dapat bertanya tentang produk anda secara langsung ataupun melakukan konsultasi tertentu sebelum melakukan pembelian.
Secara tidak langsung kedekatan penjual dan pembeli di media sosial akan terjalin sehingga di titik tertentu dapat menciptakan pelanggan-pelanggan yang loyal terhadap brand.